header wahyu winoto blog

Cara Memantau Aktivitas Pengguna Komputer Lain dalam Jaringan (Dengan Program TeamViewer)


Taukah kamu kalau aktivitas pengguna komputer itu bisa dipantau dari komputer lain dalam satu jaringan?
Bahkan kita bisa mengetahui secara langsung halaman-halaman yang sedang dibukanya dari monitor kita. 

Untuk melakukan itu cukup mudah, kita gunakan saja software semacam RADMIN atau TEAMVIEWER.

Kali ini kita bahas dulu yang menggunakan Team Viewer:



Nah cara menggunakan Teamviewer yaitu :

1. Download dulu programnya di sini.
2. Instal programnya, pilih yang non commercial use.
3. Jalankan programnya.



Nah untuk bisa bisa saling berhubungan, maka 2 komputer harus sama-sama menginstal software tersebut.
Kalau Anda ingin sebagai pemantau, maka minta ID dan Password yang tertera di viewer klien Anda… Lalu masukkan ID tersebut di viewer Anda. Setelah Anda berhasil memasukkan, maka akan diminta untuk memasukkan password viewer klien Anda, lalu setelah itu baru Anda bisa melihat dan mengendalikan apa yang ada di monitor klien.

*****
Ref: adabisnis.com


Demikian artikel: semoga bermanfaat bagi anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar




© 2010 - 2024 || By Blogger || Hak cipta dilindungi UU.
TOP