header wahyu winoto blog

Backlinks Dari Aplikasi Facebook


Saat saya jalan-jalan ke forum sebelah, disana ada sebuah topik yang cukup ramai dibicarakan yaitu tentang "Bisakah blog kita mendapatkan backlink dari Facebook?". 

Apakah benar ada cara untuk mendapatkan backlink secara gratis dari facebook 

Beberapa anggota forum menyatakan BISA, namun sebagian lagi mengatakan TIDAK BISA.
Lalu bagaimana pendapat saya? 

Nah, daripada pusing memikirkan perbedaan pendapat mereka maka saya ambil jalan tengah saja yaitu saya lakukan percobaan sederhana untuk membuktikannya. Sebagai bahan percobaan saya gunakan aplikasi di facebook dan mendaftarkan postingan blog saya kesana yang berjudul "Adira Asuransi Kendaraan Terbaik Indonesia".

Lalu bagaimanakah hasilnya?

Kesimpulan saya akhirnya adalah saya percaya blog kita bisa mendapat backlink namun bukan dari halaman asli facebook melainkan dari halaman aplikasi facebook.

Mau lihat buktinya, perhatikan screenshoot berikut:

Link dari aplikasi di facebook
Dari screenshot tersebut terlihat bahwa Google menampilkan hasil pencarian tentang blog saya di dalam aplikasi facebook (aplikasi networkedblogs)

Bagaimana, apakah kamu tertarik membuatnya?
Jika iya, silahkan ikuti panduan berikut:

a. Pertama, log in dulu ke Facebook kamu
b. Lalu, masuklah ke aplikasi networkedblogs (http://apps.facebook.com/blognetworks)
c. Kemudian, lakukan pendaftaran blog

Klik Register a Blog untuk mendaftarkan blog kamu

 d. Selanjutnya, isilah form pendaftarannya
 
Form pendaftaran blog
 e. Setelah itu klik NEXT
 f. Tahap selanjutnya, kamu akan diminta untuk melakukan verifikasi kepemilikan blog

verifikasi kepemilikan blog
Ada 2 metode verifikasi blog, namun saya sarankan pilih metode yang ke-2 yaitu Use widget to verify ownership

g. Selanjutnya, Klik Install Widget, lalu copy script verifikasinya

Script verifikasi blog
h. Setelah kamu copy script verifikasi, lalu log in ke blogspot kamu.
i. Di halaman blogspot kamu, masuklah ke menu Design, lalu tambahkan Gadget - Javascript/HTML

Tambahkan Gadget Javascript/HTML

j. Setelah kamu tambahkan Gadget - Javascript/HTML, lalu balik lagi ke halaman Networkedblogs, dan klik Verify Widget

Klik Verify Widget

k. Setelah kamu klik Verify Widget dan berhasil, berarti blog kamu sudah tampil di halaman Networkedblogs.

Oya, setelah blog kamu sukses terverifikasi dan sudah tampil di Networkedblogs maka kamu bisa me-remove widget Networkedblogs yang ada di blogspot kamu.
l. Selesai


Selamat menikmati backlink dari aplikasi facebook, semoga trik sederhana ini dapat bermanfaat buat kamu.



***



Demikian artikel: semoga bermanfaat bagi anda.

KLIK UNTUK MELIHAT DAN ATAU MENUTUP KOLOM KOMENTAR.



© 2010 - 2024 || By Blogger || Hak cipta dilindungi UU.
TOP