Install Kloxo dan Memindah Website dari Cpanel ke Kloxo
Kloxo |
Melanjutkan artikel terdahulu tentang "kekurangan dan kelebihan beberapa penyedia layanan blog gratisan seperti wordpress, blogger, joomla, dll", kali ini saya akan berbicara tentang hostingnya khususnya jika anda ingin menggunakan web server sendiri.
Bagi anda yang mencoba membuat dan mengorganisir server website sendiri, Anda mungkin mencari alternatif untuk administrate server Anda, karena jujur saja menurut saya lisensi cPanel cukup mahal ($ 17/bulan untuk VPS). Pilihan lain yang cukup bagus menurut saya adalah Kloxo. Kloxo merupakan alternatif cpanel yang gratis untuk kita gunakan.
Menurut pengamatan saya, tampilan atau interface kloxo mirip dengan cPanel yang sudah populer, sehingga orang umumnya tidak akan kesulitan migrasi ke Kloxo.
Kalau tidak percaya silahkan mencoba demo Kloxo disini http://demo.kloxo.com/
a. Cara Install Kloxo
Jika Anda ingin menginstal Kloxo, kadang-kadang Anda harus melakukannya secara manual karena VPS provider biasanya tidak menyediakan CentOS dengan Kloxo.
- Silahkan jalankan SSH Client Anda (gunakan saja PuTTy)
- Gunakan user root dan password sesuai yang Anda miliki.
- Ketikkan wget http://download.lxlabs.com/download/kloxo/production/kloxo-install-master.sh lalu tekan Enter
- Ketikan sh ./kloxo-install-master.sh dan tekan Enter
Silakan tunggu beberapa saat sampai proses instalasi selesai.
Untuk lebih jelasnya Silahkan kunjungi http://wiki.lxcenter.org/Kloxo+Installation+Guide untuk membaca panduan instalasinya.
Setelah Kloxo diinstal Anda bisa mengakses VPS anda dengan format "http://ipaddressanda:7778" (tanpa tanda petik).
Untuk akses loginnya secara default adalah:
Username : admin, Password : admin
Atau bisa juga masuk dengan user: demo, password : demo.(Anda akan diminta untuk mengubah password Anda setelah login pertama kali)
b. Memindahkan Website dari Cpanel ke Kloxo
- Login ke hosting lama (cPanel) lalu ke File Manager.
- Pada File Manager masuk ke folder public_html dan kompres dengan zip. Setelah Anda zip folder ini, lalu pindahkan file zip Anda ke public_html.
- Login sebagai user root.
- # cd home / yourdomainuser / yourdomain.com.
Jika gagal, coba # cd home / yourdomainuser kemudian # cd yourdomain.com
- Nanti akan ada [root@yourdomain.com].
- # wget http://yourdomain.com/yourfilezip. Tunggu sampai proses penyimpanan file ZIP nya selesai.
- Setelah menyimpannya. Login ke kloxo Anda.
- Login sebagai admin, klik Klien dan pilih domain user. Klik, dan klik Login Sebagai.
- Pilih File Manager. Dalam manajer file, klik folder yourdomain.com, dan Anda akan menemukan file zip yang tadi di sana. klik file zip tersebut lalu Unzip.
- Setelah unzip, Anda akan menemukan folder public_html (berisi ekstrak-an dari file zip Anda). Masuk ke folder itu, lalu pindah ke folder yourdomain.com
- Setelah Anda memindahkannya, lalu pindahkan database Anda.
(Buat database baru dan impor, setelah impor, jika Anda menggunakan wordpress, Anda harus mengubah file wp-config.php untuk pengaturan database).
- Setelah Anda mengubah wp-config, sekarang Anda bisa mengubah NS domain Anda ke hosting yang baru.- Selesai.
Sekarang domain anda telah dihostingkan di hosting baru. Memakai Kloxo selain gratis juga bagus, meski untuk sebagian orang belum familier layaknya menggunakan cPanel.
***
Baca juga: Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik dan Hotel Murah di Semarang via klikHotel.com serta Bisnis Online Daftar Gratis Bonus jutaan rupiah
gak mudeng boss
BalasHapus