Cara Mempercepat Internet Speedy
Apakah Anda menggunakan Speedy untuk koneksi internet dirumah? Jika Ya, pernahkah koneksi internet Speedy dirumah Anda lambat atau terganggu? Mungkin dari sebagian orang akan menjawab Ya. Saya juga pernah mengalami hal yang sama seperti itu. Nah, berikut ini ada tips cara untuk mensiasati hal tersebut, tips ini juga diberikan oleh CS Speedy saat saya menanyakan penyebab dan cara mengatasi masalah ini. Yaitu dengan mengganti pada internet connection network dengan alamat DNS Server. Saya akan share caranya di halaman ini.
Berikut cara mempercepat koneksi internet speedy dengan memaksimalkan kecepatan browser internet serta mengubah alamat DNS Server pada komputer.
A. Meningkatkan kecepatan Speedy dengan Memaksimalkan Kecepatan Browser Internet
Berikut settingan proxy-nya (saya menggunakan Mozilla Firefox sebagai browser dan IDM sebagai downloader):
Setting di Firefox:
1. Buka Firefox => Tool => Option => Advanced => Network =>Setting
2. Pilih => Manual Proxy Configuration
3. Pilih => HTTP, masukkan: PROXIES.TELKOM.NET.ID Pilih => Port, Masukkan: 8080
4. Kasih tanda centang (check) dengan mengeklik sebelah kiri tulisan: “Use this Proxy dst…” Dengan mencentang itu, maka semua sub-item akan tercentang (terpilih) secara otomatis.
5. Tekan OK
Setting di IDM:
1. Setelah selesai men-setting Firefox, masuklah ke Setting IDM, pilih tab Proxy. Beri tanda centang pada: HTTP Proxy; HTTPS Proxy; FTP Proxy, kemudian isikan angka Port : 8080
2. Tekan OK
B. Meningkatkan kecepatan Speedy dengan Merubah Setting DNS
- Klik Start - Control Panel
- Selanjutnya klik Network and Internet Connections.
- Lalu Klik Network Connections
- Pada Local Area Connections, Klik Kanan lalu pilih Properties
- Lalu Klik 2 kali pada Internet Protocol (TCP/IP)
- Pada Tab General, Pilih tandai Use the following DNSA Server addresses dan isi pada kedua kolom dengan alamat DNS berikut:
Preffed DNS Server: 2.124.204.34
Alternate DNS server: 202.134.0.155
- Lalu klik OK.
- Selesai.
Tambahan:
Untuk pengaturan prefered DNS Server bisa juga anda gunakan jalur akses yang lain, misal menggunakan DNS dari Google sebagai berikut:
- Masukkan preferred DNS server: 8.8.8.8
- Masukkan Alternate DNS server : 8.8.4.4
Atau gunakan Free DNS 208.67.222.222 dan 208.67.220.220 untuk alternatif.
***
coba dulu... mantap tutornya...
BalasHapusaman ga tolol ..
BalasHapusgan kok gk ada perubahan kcpatan yg signifikan ya,
BalasHapuskyknya sama aja....
klo tips buat naikin benwith ada gk gan (selain upgrade paket hehee)